Manfaat Membuat Kreasi dari Imajinasi Anak
Membuat kreasi memungkinkan si Kecil untuk mengeksplorasi ide-ide atau konsep dan kemudian mengungkapkannya dengan membuat sesuatu.
si kecil untuk menggunakan imajinasi mereka untuk menciptakan hiburan yang disenangi diri mereka sendiri.
Sebagai kegiatan belajar, seni dan kerajinan tentu mempunyai manfaat yang besar. Kreasi dalam hal seni, bahasa, musik,dsb. Membuat kreasi dapat menambah keterampilan motorik halus anak, mengembangkan konsep atau ide seperti pewarnaan, desain, dsb.
Membuat kreasi memungkinkan si Kecil untuk mengeksplorasi ide-ide atau konsep dan kemudian mengungkapkannya dengan membuat sesuatu. Selain itu, kreasi anak juga mendorong si kecil untuk menggunakan imajinasi mereka untuk menciptakan hiburan yang disenangi diri mereka sendiri..
Mereka dapat menjadi lebih percaya diri dan yakin akan kemampuan dirinya sendiri. Kreasi anak dapat juga dijadikan sebagai pelajaran bagi si kecil seperti mengenal huruf, angka, warna, bentuk, dsb.
Berbagai kreasi yang dapat diperkenalkan kepada anak:
Kreasi dalam bermusik
Salah satu cara membuat anak kreatif adalah dengan belajar memainkan alat musik bisa menjadi hobi yang bagus untuk diperkenalkan kepada si kecil. Biarkan ia mencipatakan sendiri nada maupun musiknya.
Menulis
Bercerita melalui menulis adalah cara yang bagus untuk anak-anak meningkatkan keterampilah bahasa mereka dan tentunya menggunakan daya imajinasi mereka. Mereka juga dapat mengubah cerita mereka ke dalam gambar.
Baca Juga: 8 Ciri Anak Cerdas Usia 1 Tahun
Bercerita
Salah satu cara membuat anak kreatif adalah dengan mendengarkan ia bercerita sesuai dengan imajinasinya. Dengarkan setiap ia menceritakan hasil kreasi pikirannya.
Berdebat
Ini akan memberikan kesempatan bagi si kecil untuk mengembangkan kemampuannya mengeluarkan argument persuasif dan menjadi cara membuat anak kreatif.
Beberapa hal yang harus dihindari ketika anda melakukan kreasi bersama si Kecil:
- Jangan pernah memaksa si kecil untuk menyelesaikan sebuah kreasi yang tidak disukai olehnya. Ajak mereka mengerjakan kreasi yang baginya menarik, dan hargai ketika mereka sudah selesai membuatnya.
- Jangan mengajak anak mengerjakan kerajinan yang terlalu rumit.
Mulailah dari karya yang sederhana. Jika si kecil memulai dengan karya yang mudah, ia akan mendapatkan kepercayaan dirinya dengan cepat.
Share
Yuk Cari Inspirasi Hebat Lainnya
Produk Wyeth Nutrition
Informasi Parenting untuk Mam dan Pap
Temukan informasi seputar nutrisi, stimulasi, tumbuh kembang, dan tips parenting di periode
Pra-Kehamilan, Kehamilan, Bayi, dan Anak.
Berikan Rating
Please login to leave us a comment.
Login