Tips Agar si Little Learner Jadi Lebih Rajin dan Semangat Belajar.jpg

Tips Agar si Little Learner Jadi Lebih Rajin dan Semangat Belajar

11.01.2024
5 min read

Melihat anak rajin belajar tentu dambaan bagi setiap orang tua. Namun, kadang kala si Kecil menghadapi kesulitan belajar. 

Jika hal ini terjadi, Mam dan Pap tidak perlu khawatir. Ada banyak cara mendidik anak agar pintar dan cerdas, seperti memberi rangsangan awal, mendorong rasa ingin tahu, hingga memberi kesempatan untuk mengeksplorasi minat mereka. 

Dengan dukungan, komunikasi yang baik, dan pemberian tantangan yang sesuai, Mam dan Pap bisa membantu si Kecil tumbuh menjadi pintar dan cerdas sesuai potensi terbaik mereka. 

5 Cara Mendidik Anak Agar Rajin Belajar 

Berikut lima tips mendidik anak agar pintar atau anak yang mengalami kesulitan dalam belajar sehingga proses belajar dapat dilakukan secara berkelanjutan. 

Ciptakan Rutinitas Belajar 

Mam dan Pap bisa memulai dengan menetapkan jadwal rutin untuk belajar di rumah. Rutinitas belajar bisa membantu si Kecil mengembangkan kebiasaan belajar. 

Selain itu, rutinitas memberikan si Kecil kenyamanan dan rasa normal. Mereka cenderung khawatir terhadap hal-hal yang baru atau belum diketahui sehingga menimbulkan stres. Dengan rutinitas, Mam dan Pap dapat membantu anak si Kecil merasa aman.1 

Untuk membuat rutinitas belajar, Mam bisa mengajak anak mengambil keputusan agar membuatnya lebih percaya diri dan merasa dilibatkan. Sebagai contoh, dorong mereka menentukan jadwal untuk kapan mulai dan kapan selesai belajar. 

Perlu digarisbawahi, membuat rutinitas membutuhkan waktu sehingga Mam dan Pap tidak bisa langsung mengharapkan hasil instan. Oleh karenanya, fokuslah pada peningkatan-peningkatan kecil agar rutinitas belajar bisa berkelanjutan. Sebab, seiring bertambahnya usia, jam belajar akan menjadi bagian dari si Kecil. Karena pada dasarnya si Kecil belajar dengan cara melihat (SEE), berpikir (THINK), dan bertindak (ACT). 

Buat Lingkungan Belajar yang Nyaman 

Cara mendidik anak agar pintar dan cerdas berikutnya adalah menyediakan lingkungan belajar yang nyaman untuk mendukung perkembangan si Kecil. Lingkungan belajar, seperti ruang kelas, ruang bermain, area untuk rutinitas pengasuhan, dan area luar ruangan. 

Khusus untuk di rumah, Mam dan Pap bisa membangun ruang belajar yang memberikan pesan positif kepada anak bahwa ruangan ini baik, ruangan ini bisa membuat mereka menjadi diri sendiri, hingga ruangan ini aman untuk bereksplorasi atau mencoba ide baru.2 

Mam dapat mendukung ruang belajar yang tenang, terorganisir, dan bebas dari gangguan. Sediakan pula ada meja, kursi, dan peralatan yang sesuai untuk anak belajar dengan nyaman. 

Tetapkan Tujuan Belajar yang Jelas 

Bantu anak menetapkan tujuan belajar yang spesifik dan terukur. Menentukan tujuan dapat membantu si Kecil memiliki fokus dan motivasi dalam belajar, membangun perencanaan, hingga menciptakan ketekunan untuk bekerja sesuai tujuan.3 

Mam dan Pap dapat mengajak si Kecil menentukan tujuan belajar agar mereka berkomitmen melakukannya. Lalu, kenalkan pentingnya tujuan agar mereka termotivasi. Tak lupa, berikan bantuan, umpan balik, dan bantuan dalam setiap proses belajarnya. 

Gunakan Metode Pembelajaran yang Bervariasi 

Cara mendidik anak agar pintar dan cerdas selanjutnya adalah kreatif dalam menggunakan metode pembelajaran. Mam bisa mencoba mengajarkan membaca, menulis, mendengarkan, berdiskusi, atau menggunakan media visual. Ini membantu menjaga minat dan keterlibatan anak dalam proses belajar. 

Selain itu, Mam juga dapat mengetahui gaya belajar anak, seperti visual yang belajar dengan melihat, auditory yang belajar dengan mendengar, tactile yang belajar lewat sentuhan, hingga kinesthetic yang belajar dengan melakukannya dan bergerak.4 

Dengan menentukan gaya belajar si Kecil, Mam dan Pap dapat menentukan cara untuk mendukungnya. 

Berikan Dorongan dan Pujian 

Berikan pujian ketika si Kecil menunjukkan usaha dan kemajuan dalam belajar. Pujian dapat membantu membangun kepercayaan diri dan motivasi untuk terus belajar. 

Memberikan pujian juga dapat mengajari cara berpikir dan berbicara positif tentang diri si Kecil. Mam dapat membantu si Kecil mengenali perbuatan baiknya sehingga mereka merasa bangga dengan diri sendiri.5 

Baca Juga: 6 Cara Mendidik Anak yang Hebat 

Cara Mendidik Anak agar Pintar dan Cerdas Juga Perlu Dukungan Nutrisi yang Baik 

Tak kalah penting, Mam juga perlu mencukupi kebutuhan nutrisi harian si Kecil. Sebab, kecukupan nutrisi berkaitan erat dengan proses tumbuh kembang dan kecerdasan anak. 

Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian Si Kecil, Mam dapat memilih S-26 Procal Gold yang diformulasikan untuk mendukung proses belajar progresif anak dengan usia 1-3 tahun. 

S-26 Procal Gold dilengkapi kandungan  protein, kalsium vitamin D, fosfor, alfa laktabumin, serat pangan oligofruktosa, vitamin C, selenium, zink, serta vitamin B kompleks . 

Mam bisa mendapatkan S-26 Procal Gold dalam berbagai ukuran, mulai dari 400 gr, 900 gr, dan 1600 gr, di toko-toko terdekat baik secara online maupun offline.  

Jadi jangan lupa pastikan nutrisi harian si Kecil tercukupi selagi menerapkan cara mendidik anak agar pintar dan cerdas ya, Mam! 

Produk Wyeth Nutrition

ultima.png

S-26 Procal Ultima

Susu pertumbuhan pertama di Indonesia yang menggunakan susu skim bubuk berasal dari sapi A2 untuk anak usia 1 - 3 tahun.

promise-baru.png

S-26 Promise GOLD

Susu pertumbuhan dengan kandungan nutrisi yang diformulasikan oleh Wyeth Nutrition Expert untuk dukung potensi hebat & Belajar Progresif si Kecil. (Usia 3-12 tahun)

promise-a

S-26 Promise Nutrissentials

Susu bubuk Anak usia 3-12 Tahun. Berikan Nutrisi, Inspirasi, & Stimulasi tepat untuk bantu Ia siap belajar.

Informasi Parenting untuk Mam dan Pap

Temukan informasi seputar nutrisi, stimulasi, tumbuh kembang, dan tips parenting di periode

Pra-Kehamilan, Kehamilan, Bayi, dan Anak.

Pra-kehamilan

Pra-Kehamilan

Informasi cara mempersiapkan kehamilan dan tips penting selama masa pra-kehamilan.

Kehamilan

Kehamilan

Informasi lengkap tentang masa kehamilan dari trimester pertama,  hingga persalinan.

Anak

Anak

Pelajari nutrisi, stimulasi, tumbuh kembang, dan tips parenting untuk si Kecil usia di atas 1 tahun di sini.

Bayi

Bayi

Pelajari nutrisi, stimulasi, tumbuh kembang, dan tips parenting untuk si Kecil usia 0-12 bulan di sini.

Berikan Rating

Please login to leave us a comment.

Login