Kegiatan Seru untuk Anak Belajar Membaca Bilangan Dan Waktu

Kegiatan Seru untuk Anak Belajar Membaca Bilangan dan Waktu

17.11.2020

Anak belajar membaca dan memahami konsep bilangan dan waktu adalah salah satu proses agar si Kecil jadi anak pintar dan siap belajar konsep matematika yang lainnya.

headphones

PLAYING: Kegiatan Seru untuk Anak Belajar Membaca Bilangan dan Waktu

4 min read

Supaya proses anak belajar membaca dan memahami konsep bilangan dan waktu jadi lebih mudah, Mam perlu memastikan si Kecil merasa gembira saat mempelajarinya. Berikut ini adalah berbagai ide aktivitas untuk membantu anak belajar mengenai bilangan dan waktu.

Anak belajar membaca dan memahami konsep bilangan dan waktu adalah salah satu proses agar si Kecil jadi anak pintar dan siap belajar konsep matematika yang lainnya. Nah, supaya proses anak belajar membaca dan memahami konsep bilangan dan waktu jadi lebih mudah, tentunya Mam perlu memastikan si Kecil merasa gembira saat mempelajarinya. Berikut ini adalah berbagai ide aktivitas untuk membantu anak belajar mengenai bilangan dan waktu.

Menghitung benda-benda yang ada di sekeliling si Kecil

Anak belajar membaca bilangan bisa dimulai dengan aktivitas menghitung benda-benda yang ada di sekeliling si Kecil. Misalnya menghitung jari-jari anak atau anggota tubuh lainnya, menghitung mainan, menghitung berapa potong buah yang ada di piring si Kecil, dan lain sebagainya.

Mengenal bentuk bilangan dari benda-benda yang di sekeliling si Kecil

Kemudian, dalam proses anak belajar membaca bilangan Mam tentunya perlu memperkenalkan bentuk-bentuk bilangan. Hal ini lagi-lagi bisa Mam lakukan dengan memanfaatkan berbagai benda yang ada di sekeliling si Kecil. Misalnya dengan menggunakan buku mengenai bilangan, menunjuk bilangan yang ada di dalam iklan ata pada jam sambil menyebutkan jumlah bilangan tersebut, dan lain-lain.

Ikut Mam berbelanja ke supermarket

Belanja ke supermarket bisa jadi kegiatan menyenangkan sekaligus memberi pengalaman belajar yang dapat mendukung si Kecil jadi anak cerdas. Untuk memanfaatkan kegiatan ini sebagai cara anak belajar membaca bilangan dan belajar berhitung, ajar si Kecil menghitung barang-barang yang hendak dibeli dan perkenalkan bilangan yang tertera pada kemasan atau label harga. Pembiasaan dalam kegiatan sehari-hari seperti ini akan memudahkan si Kecil untuk mengingat bilangan.

Bemain Bingo waktu

Agar anak belajar membaca waktu dengan lebih mudah, tentunya ia perlu bisa membaca bilangan terlebih dahulu. Mengingat sebagian besar konsep waktu akan digambarkan dengan bilangan. Nah, untuk membantu anak belajar membaca waktu dan membedakan antara jam, menit, dan detik, Mam bisa mengajak si Kecil bermain Bingo. Isi kotak-kotak Bingo dengan waktu seperti 12:00, 9:30, 2:15, 7:36 dan seterusnya. Kemudian Mam bisa menyebutkan waktu tertentu seperti, “pukul setengah sepuluh” atau “pukul tujuh lewat tiga puluh enam menit” dan si Kecil harus mencari dan melingkari waktu yang Mam sebutkan.

Belajar waktu dengan balok

Cara lain untuk membantu anak belajar membaca waktu melalui permain seru adalah dengan memanfaatkan mainan balok yang ada di rumah. Mam cukup menempelkan label pada balok-balok tersebut. Pada sebagian label Mam tuliskan waktu dalam bentuk bilangan dan pada label-label lainnya Mam menggambarkan waktu tersebut dalam bentuk jam. Minta si Kecil untuk memasangkan balok bertuliskan bilangan dengan balok yang memiliki gambar jam yang sesuai. Jangan lupa siapkan hadiah kecil supaya si Kecil makin bersemangat, ya.

Bisa Mam lihat, belajar dasar-dasar matematika seperti mengenal bilangan dan waktu dapat dilakukan melalui berbagai aktivitas seru yang menyenangkan. Apakah Mam punya ide lain yang tak kalah seru untuk dukung si Kecil belajar dan menjadi anak cerdas?
 

Sumber:

  1. https://www.theschoolrun.com/telling-time-how-help-your-child-learn
  2. https://raisingchildren.net.au/babies/play-learning/learning-ideas/early-numeracy
  3. https://www.scholastic.com/teachers/blog-posts/genia-connell/10-quick-easy-and-fun-ways-practice-time-skills/

Yuk Cari Inspirasi Hebat Lainnya

Ragam jenis kehebetan si Kecil

Bagaimana menilai kehebatan si Kecil

Sebenarnya, bagaimana prinsip-prinsip menilai kehebatan si Kecil yang baik dan benar?

Kehebetan otak anak dalam mengenali huruf

Bagaimana Kehebatan si Kecil terbentuk

Setiap orangtua pasti mendambakan mempunyai anak dengan kemampuan yang hebat. Pada kenyataannya, masing-masing orangtua mengartikan kehebatan anak dengan cara yang berbeda-beda.

Ide bekal sekolah dengan nutrisi penting untuk anak

Ide Bekal Sekolah dengan Nutrisi Penting untuk Anak

Si Kecil mulai bersekolah, ia tetap perlu mendapat asupan nutrisi otak anak untuk mendukung perkembangan dan kerja otak agar proses belajarnya menjadi optimal

Kapan mam harus menghubungi dokter tumbuh kembang anak_

Kapan Mam Harus Menghubungi Dokter Tumbuh Kembang Anak ?

Dalam perkembangan anak, walaupun juga dipantau secara rutin oleh dokter spesialis anak, Mam perlu bersikap lebih cermat dan awas untuk menangkap tanda si Kecil mengalami keterlambatan perkembangan.

Produk Wyeth Nutrition

procalgold.png

S-26 Procal GOLD

Susu pertumbuhan dengan kandungan nutrisi yang diformulasikan oleh Wyeth Nutrition Expert untuk dukung potensi hebat & Belajar Progresif si Kecil. (Usia 1-3 tahun)

promise-baru.png

S-26 Promise GOLD

Susu pertumbuhan dengan kandungan nutrisi yang diformulasikan oleh Wyeth Nutrition Expert untuk dukung potensi hebat & Belajar Progresif si Kecil. (Usia 3-12 tahun)

94f761eb-9e9a-4fcc-8c74-294922e92789.png

S-26 Procal Nutrissentials

Susu Pertumbuhan Anak usia 1-3 Tahun untuk dukung kesiapan belajarnya.

Informasi Parenting untuk Mam dan Pap

Temukan informasi seputar nutrisi, stimulasi, tumbuh kembang, dan tips parenting di periode

Pra-Kehamilan, Kehamilan, Bayi, dan Anak.

Pra-kehamilan

Pra-Kehamilan

Informasi cara mempersiapkan kehamilan dan tips penting selama masa pra-kehamilan.

Kehamilan

Kehamilan

Informasi lengkap tentang masa kehamilan dari trimester pertama,  hingga persalinan.

Bayi

Bayi

Pelajari nutrisi, stimulasi, tumbuh kembang, dan tips parenting untuk si Kecil usia 0-12 bulan di sini.

Anak

Anak

Pelajari nutrisi, stimulasi, tumbuh kembang, dan tips parenting untuk si Kecil usia di atas 1 tahun di sini.

Berikan Rating

Please login to leave us a comment.

Login